23 December 2009

KURSUS MAHIR LANJUTAN TINGKAT PENGGALANG
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA MERANGIN
TAHUN 2009





Pendidikan Pembina Pramuka sebagai pendidkan bagi anggota dewasa, bersifat dinamis dan harus merupakan proses belajar yang aktif dan meningkat, serta berlangsung terus menerus sepanjang hayat.

Penyelenggaraan pendidikan Pembina Pramuka diarahkan untuk meningkatkan jumlah dan mutu Pembina Pramuka, sehingga lebih banyak anak dan pemuda Indonesia memperoleh latihan kepramukaan yang lebih baik.

Untuk melaksanakan pendidikan Pembina Pramuka dibentuklah Lembaga Pendidikan Kader Gerakan Pramuka yang dilengkapi dengan sarana pendidikan termasuk personil terutama Pelatih Pembina Pramuka yang berkualitas.

Untuk meningkatkan kemampuan, pengabdian dan kesejahteraan serta mendorong para Pelatih agar menjaga nama baik dan kehormatannya sebagai anggota Gerakan Pramuka, maka di Lembaga Pendidikan Kader Gerakan Pramuka dibentuk Korps Pelatih sebagai ikatan persaudaraan dan wadah pembinaan jiwa korsa.

Gerakan pramuka khususnya Lembaga Pendidikan Kader Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Merangin dalam usahanya untuk mencapai tujuan diatas guna menunjang keberhasilan pembina pramuka di Gugus Depan akan menyelenggarakan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Lanjutan Penggalang.

inilah petikan Laporan Kak Efprianto pada pelaksanaan KML Tingkat Panggalang yang dilaksanakan di Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Merangin pada tanggal 4 s.d 12 Agustus 2009 di Gedung SDLB Bangko.

kak Efri juga menyampaikan jumlah peserta :
1. Kwarcab Tebo 5 orang
2. Kwarcab Sarolangun 2 Orang
3. Kwarcab Kerinci 2 orang
4. Kwarcab Merangin 29 Orang

sedangkan pelatih didatangkan dari Pelatih Kwarda Jambi dan Kwarcab Merangin sendiri



0 Comments: